Pemuda Lintas Agama Bersama FKUB Landak Gelar Bakti Sosial Bersihkan Sejumlah Rumah Ibadah

LANDAK – Pemuda lintas agama bersama Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Landak menggelar kegiatan bakti sosial membersihkan sejumlah rumah ibadah yang ada di wilayah Kecamatan Ngabang Kabupaten Landak Sabtu (05/11/2022).
Adapun sejumlah rumah ibadah yang menjadi sasaran dilaksanakan bakti sosial tersebut diantaranya Gereja Salib Suci Ngabang, Klenteng Hati Murni, Masjid Babul Ulum yang berada di Jalan Ilong, Masjid Syuhada Tungkul, Gerja PPIK Timotius, dan Gereja Dayak Borneo yang berada di Sungai Buluh Ngabang.
Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Landak Pendetra Johan mengatakan kegiatan bakti sosial yang dilaksanakan tersebut dalam rangka menjalin tali silaturahmi antar tokoh-tokoh pemuda di lintas agama yang ada di wilayah Kabupaten Landak.
“Kegiatan ini merupakan kegiatan perdana, tidak hanya gereja yang kita lakukan pembersihan, ada juga klenteng, dan masjid,” jelas Johan.
Ia menambahkan selain bentuk bakti sosial, kedepan pihaknya juga akan melaksanakan kegiatan lainnya yang berkaitan dengan kerukunan antar umat bergama yang ada di Kabupaten Landak
“Kegiatan kali ini khusus untuk pemuda lintas agama. Jadi pemuda katolik, pemuda kristen, pemuda islam dan pemuda konghucu,” sambungnya.
Sementara itu, adapun jumlah peserta yang mengikuti bakti sosial tersebut dikatakan Johan diikuti sebanyak 37 pemuda dengan harapan kegiatan ini dapat mendorong untuk kedepan lebih baik lagi terutama memasuki tahun moderasi umat beragama.
“Tentu harapan kami pemuda di Kabupaten Landak ini lintas agama ada silaturahmi, keakraban satu dengan yang lain untuk kepentingan membangun Kabupaten Landak yang layak dan damai,” ungkap Johan.
Dengan adanya kegiatan perdana yang dilaksanakan tersebut, kedepan dikatakan Johan pihaknya akan membuat kegiatan dalam berbagai versi diantaranya melalui kegiatan olah raga ringan, serta camp pemuda lintas agama.
“Itu yang barangkali akan kita pikirkan dan upayakan untuk mengeratkan pemuda lintas agama di Kabupaten Landak,” pungkasnya (Sa